Yuk Wisata Ke Garut Swiss Van Java

Yuk Wisata Ke Garut Swiss Van Java

1 OBJEK WISATA Air Panas Cipanas Garut

Di lokasi tempat wisata Cipanas terdapat pemandian air panas yang sudah cukup dikenal masyarakat. Lokasi pemandian air panas Cipanas terdapat di 6 km dari Kota Garut. Di sepanjang jalan menuju tempat wisata Cipanas ini anda akan disajikan dengan pemandangan alami pedesaan yang masih asri. Pemandian air panas cipanas banyak digunakan warga untuk mandi, selain menyegarkan, air panas didalamnya dipercaya dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit.

2 Objek wisata Puncak Darajat

Selain memiliki pantai-pantai yang indah di wilayah selatan, Garut juga mempunyai potensi panas bumi yang dua di antaranya sudah dikelola, yaitu di daerah Puncak Darajat dan Kamojang.
di kawasan Puncak Darajat ini sejak tahun 2010 lalu mulai dikembangkan, menjadi tempat wisata dengan dibangunnya Puncak Darajat Waterboom dan Hotspring Water di KM 25 Pasirwangi, kabupaten Garut, Jawa Barat.
Fasilitas objek wisata Puncak Darajat Garut ini cukup lengkap. Beberapa fasilitas pendukungnya pun cukup memadai. Di sini tersedia kolam renang pemandian air panas, waterboom, ember tumpah, flying fox, shaking bdige, berkuda atau mencoba ATV di track yang sengaja disediakan di kawasan Puncak Darajat.

3 OBJEK WISATA Kamojang Garut

kawah KERETA API ini mengelurkan suara yg sangat keras sampai memekak kan telinga. lubang uap nya sendiri kecil.paling berkisar antar 30-40 cm. semburan uap nya kalau dr atas permukaan tanah berjarak 5-10 cm tidak tampak berwarna, tapi > 50 cm nampak asap putih tebal membumbung tinggi
Kawasan kawah kamojang, merupakan satu kawasan selain untuk tempat wisata, merupakan tempat energi panas bumi sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) yang dikelola oleh PT. Pertamina dan PT. Indonesia Power.

antai yang indah di wilayah selatan, Garut juga mempunyai potensi panas bumi yang dua di antaranya sudah dikelola, yaitu di daerah Puncak Darajat dan Kamojang.
di kawasan Puncak Darajat ini sejak tahun 2010 lalu mulai dikembangkan, menjadi tempat wisata dengan dibangunnya Puncak Darajat Waterboom dan Hotspring Water di KM 25 Pasirwangi, kabupaten Garut, Jawa Barat.
Fasilitas objek wisata Puncak Darajat Garut ini cukup lengkap. Beberapa fasilitas pendukungnya pun cukup memadai. Di sini tersedia kolam renang pemandian air panas, waterboom, ember tumpah, flying fox, shaking bdige, berkuda atau mencoba ATV di track yang sengaja disediakan di kawasan Puncak Darajat.

4  OBJEK WISATA KAMPUNG SAMPIREUN GARUT

KAMPUNG SAMPIREUN, RESORT NUASA SUNDA PILIHAN TURIS MANCANEGARA

Sebuah kawasan wisata bernuansa sunda nan asri dan sejuk ini telah berdiri belasan tahun dan menjadi kawasan favorite serta pilihan para wisatawan, baik domestik maupun mancanegara, saat mereka menjadikan Garut sebagai lokasi tujuan berlibur.

Kawasan ini bernama Kampung sampireun yang mengusung dan memaparkan konsep Resort bernuansa Perkampungan Sunda, yang berlokasi di Jl. Raya Samarang- Kamojang KM 4, Desa Sukakarya Kec. Samarang, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Kampung Sampireun memiliki luas area kurang lebih 5,5 hektar termasuk luas Situ Sampireun didalamnya, dengan tujuh mata airnya yang jernih dan menjadi andalan serta daya tarik kawasan ini.

Resort milik H.Mahmud E Ibrahim ini mulai beroperasi pada bulan Januari 1999 yang mana peresmiannya dilakukan oleh Menteri Pariwisata dan Budaya Marzuki Usman pada tanggal 4 September 1999.

Kampung sampireun memiliki 46 Bungalow terdiri dari : 7 unit tipe Kalapalua Suite, 3 unit tipe Kurtaji Suite, 10 Unit tipe Waluran Suite, 1 unit tipr Manglayang suite dan 20 unit tipe Deluxe Garden. Bungalow tersebut dirancang dengan ciri khas Rumah Panggung Tatar Sunda Parahyangan dengan dilengkapi perahu untuk setiap bungalow maka tamu yang menginap dapat menikmati suasana Situ Sampireun.

Selain itu Kampung Sampireun juga menyediakan banyak fasilitas diantaranya : Seruling Bambu Restaurant, Amantie Restaurant, Warung Kopi, Meeting Room yang mampu menampung hingga 310 orang, Taman Sanghyang Dayu yang dapat dipergunakan sebagai tempat Diner Party, Kolam Renang dan Taman Sari Royal Heritage Spa, serta fasilitas yang terbaru yakni Children Playground.

Salah satu fasilitas diresort ini adalah Taman Sari Royal Heritage Spa yang memiliki 2 villa, 2 ruangan standard, 3 theraphist, 1 ruangan body sauna, jamu bar dan juga kolam renang mini.

Paket- paket yang ditawarkan pun cukup beragam. Mulai dari paket Meeting, Outing dll. Paket yang istimewa adalah Paket Honeymoon. Istimewa karena didukung oleh lokasi Resort yang dikelilingi pegunungan, taman bunga hingga memberikan nuansa kampung yang kental, asri, dan eksotis.

Kampung Sampireun terus berusaha memberikan sentuhan yang berbeda pada semua paket yang ditawarkannya. Khusus paket Honeymoon, Kampung Sampireun benar-benar menciptakan paket unggulan agar mereka yang berbulan madu di resort ini benar-benar mendapatkan pengalaman terindah yang tak terlupakan dan tidak akan dijumpai ditempat yang lain.

Dari data kunjungan wisatawan yang tercatat hampir sepanjang tahun di Kampung Sampireun ternyata, lebih didominasi oleh wisatawan mancanegara dari berbagai negara.

Tingginya jumlah kunjungan serta peminat yang menikmati kawasan Kampung Sampireun, membuat Resort ini beberapa kali meraih award berbagai kategori yang terkait dengan dunia pariwisata dari institusi terkait maupun dari biro/agen perjalanan wisata lainnya.

5 OBJEK WISATA SITU dan Candi Cangkuang

Candi Cangkuang di Garut adalah salah satu candi peninggalan Agama Hindu yang terdapat di Kecamatan Leles, Garut jawa barat. Menurut sejarah candi ini dibangun pada saat pemerintahan Kerajaan Sunda Galuh. Lokasi tempat wisata ini sangat cocok untuk berwisata bersama keluarga dan mengenal sejarah yang ada di Kabupaten Garut Jawa Barat.

Cangkuang diambil dari nama desa dimana candi tersebut ditemukan. Sedangkan desa Cangkuang sendiri berasal dari nama pohon yang tumbuh subur di sekitar makam Embah Dalem Arif Muhammad, namanya pohon Cangkuang. Termasuk tanaman jenis pandan (Pandanus Furcatus), dahulu kala daunnya dapat dipergunakan untuk membuat tikar maupun untuk pembungkus gula aren.

legenda Embah Dalem Arif Muhammad merupakan panglima perang dari kerajaan Mataram. Bersama prajuritnya mereka mencoba menyerang tentara VOC (Vereenigde Oost Indische Compagnie) atau Perserikatan Perusahaan Hindia Timur di Batavia sekarang Jakarta. Namun mengalami kekalahan, oleh karenanya Embah Dalem Arif Muhammad bersama pengikutnya merasa malu untuk pulang ke kerajaan Mataram. Dalam pelariannya mereka akhirnya memutuskan untuk menetap di kawasan Cangkuang yang waktu itu penuh dengan pemeluk kepercayaan animisme dan Hindu.

Bersama pengikutnya, Embah Dalem Arif Muhammad kemudian menyebarkan agama Islam dengan arif dan bijaksana. Embah Dalem Arif Muhammad kemudian menikahi seorang puteri cantik jelita yang tinggal di kawasan tersebut, namun puteri tersebut meminta satu syarat yang harus dipenuhi oleh sang calon suaminya. Membuatkan sebuah danau yang mengelilingi desanya. Embah Dalem Arif Muhammad akhirnya bisa mewujudkan. Mereka kemudian menikah dan dikaruniai 1 anak laki 2 dan 6 enam anak perempuan. Ketujuh putra putrinya inilah yang menjadi cikal bakal berdirinya kampung adat Pulo. sampai dengan sekarang hanya terdiri dari satu musola dan enam rumah adat ( musola berada di depan (sekaligus simbol anak laki2 merupakan imam ) di belakang musola teridiri dari kiri 3 rumah adat kanan 3 rumah adat (yang melambangkan ke 6 putri beliau) komplek adat tepat berada tepat di belakang Candi Cangkuang.

6 OBJEK WISATA Situ Bagendit

merupakan sebuah situ atau danau yang terletak di Kecamatan Banyuresmi. Di tempat wisata ini terdapat sebuah legenda Nyi Endit yang merupakan tentang asal mula Danau Situ Bagendit. Legenda itu juga yang menjadi salah satu hal yang menarik perhatian pengunjung. Situ Bagendit memiliki pemandangan yang indah yaitu air danau yang jernih serta terdapat rakit, perahu dan sepeda air yang disewakan untuk keperluan pengunjung.

7 OBJEK WISATA Talaga Bodas

Talaga Bodas merupakan taman wisata alam dengan luas sekitar 23,85 ha dan berada di ketinggian 1.512 m dpl. Memasuki lokasi talaga bodas akan tercium bau belerang dengan pemandangan air berwarna putih.

Selain itu, kita juga akan menemukan tanah cadas berbatu. Menuju cadas bebatuan dan kawah, kita akan melalui jalan setapak yang hanya bisa dilalui oleh pejalan kaki dan kendaraan roda dua.
Di lokasi ini pula, disediakan beberapa kolam air panas untuk berendam dengan suasana alam yang masih natural. Lokasi dari kawasan Talaga Bodas berada 8 km dari ibu kota kecamatan Wanaraja atau sekitar 20 km dari kota Garut, tepatnya berada di Desa Sukamenak kecamatan Wanaraja Kabupaten Garut

8 OBJEK WISATA Taman Satwa Cikembulan.

tiket masuk murah, bukan berarti fasilitasnya murahan, melainkan memuaskan.satwa dari burung s/d harimau pun ada ,

beragam wahana menarik yang ada di Taman Cikembulan ini.Di antaranya adalah bebek air, motor atv, dan mobil mini. Tak heran, jika akhirnya banyak orang yang memilih Taman Satwa Cikembulan sebagai tempat rekreasi bersama keluarga tercinta.

Selain tersedia wahana permainan anak, bagi para bapak-bapak yang hobi memancing juga ada wahana pemancingan. Dengan begitu, selagi sang istri menemani anak bermain, bapak bisa menunggu di tempat pemancingan. Keunggulan dari Taman Satwa Cikembulan ini adalah dari suasananya. Suasana di taman satwa ini sangat sejuk, karena dikelilingi oleh hamparan persawahan penduduk sekitar.

Selain itu, taman satwa juga menyediakan tempat penginapan bagi para wisatawan yang berkunjung. Dan dari tempat penginapan tersebut mata akan dimanjakan dengan pesona keindahan Gunung Haruman.

Bisa dibilang, Taman Satwa Cikembulan kental akan nuansa alam pedesaan yang sulit ditemukan di kota. Nuansa pedesaan yang masih sejuk dan asri.

9 OBJEK WISATA NGAMPLANG

Kawasan Gunung Cikurai inilah sebutan β€œSwiss Van Java” untuk Garut terlahir. Dari tempat bernama Ngamplang tersebut, Kota Garut terlihat begitu jelas dikelilingi pegunungan, layaknya kota-kota Swiss yang juga dikelilingi pegunungan. Dari Ngamplang, sungai Cimanuk nampak meliuk-liuk membelah Kota Garut. Gunung Papandayan, Gunung Guntur, Gunung Talaga Bodas, serta Gunung Sadahurip yang terkenal dengan sebutan Gunung Piramida, terlihat jelas mengelilingi Kota Garut, dari Ngamplang saat langit cerah.
Beberapa fasilitas yang ada di Ngamplang seperti Lapangan Golf Flamboyan, beberapa sarana olah raga seperti Lapangan Tenis, Volley Pantai, Lap. Volley, Kolam renang, Hotel. Semua fasilitas ini bisa digunakan untuk Umum. .
warga dan pesohor Eropa selalu mengunjungi Ngamplang untuk melihat keindahan Kota Garut.
sekitar tahun 1930, Pemerintah Kolonial Belanda mendirikan sanatorium, yakni tempat penyembuhan penyakit khusus, dan sebuah hotel di Ngamplang. Sejak saat itu, Garut menjadi tempat wisata favorit warga Eropa.
Termasuk Charlie Chaplin, aktor komedi itu tercatat dua kali ke Garut dan menginap di Grand Hotel Ngamplang. Dari Stasiun Cibatu, dia mengunjungi Situ Bagendit dan Cipanas. Kemudian menginap di Ngamplang sebelum melanjutkan ke Gunung Papandayan.
Pemandangan Kota Garut yang dikelilingi gunung-gunung, sungai dan danau, dari Ngamplang membuat warga Eropa memberikan julukan Swiss Van Java kepada Garut. Ditambah, Garut memiliki Gunung Papandayan yang dinilai mirip Pegunungan Alpen, tentunya tanpa salju.
Garoet Mooi, sebutan yang berrti Garut Cantik, pun disematkan oleh warga Eropa yang mengunjungi Garut. Ratu Belanda dan Perdana Menteri Perancis kala itu pun dikabarkan sempat menginap di Hotel Grand Ngamplang, menikmati kemolekan Garut.
Pada tahun1942 saat pergerakan kemerdekaan, , warga Garut membakar seluruh bangunan hotel bertaraf internasional dan sanatoriun di Ngamplang tersebut. Hingga kini, bangunan yang tersisa hanyalah kolam air mancur di tengah bukit, menjadi saksi bisu kedatangan para pejabat dan pesohor dari Eropa ke Garut.
Setelah Indonesia merdeka, Ngamplang dikelola Korem 062/Tarumanagara. Pada tahun 1977, bangunan hotel didirikan kembali bersama Golf Club House. Renovasi hotel pun dilakukan pada 1990 dan hingga kini Lapangan Golf Flamboyan Ngamplang memiliki luas 20 hektar dengan jumlah 9 hole.

10. OBJEK WISATA adventure Gunung Papandayan,Gunung Guntur ,Gunung Cikuray

Nama Gunung Papandayan sepertinya sudah sangat familiar di telinga warga masyarakat Jawa barat. Gunung Papandayan terdapat di Kecamatan Cisurupan Kabupaten Garut dan merupakan salah satu gunung aktif di Jawa barat. Potensi wisata yang ada di Gunung Papandayan adalah berupa pemandanganya yang indah dan masih asri serta terdapat kawah dan sumber air panasnya. Gunung Papandayan juga sering didatangi oleh para pendaki untuk menikmati indahnya pemandangan gunung dan matahari terbit atau sunrise. tujuan yang tepat Bagi anda yang suka mendaki gunung, dan camping

Gunung Guntur-

Secara administratif gunung Guntur termasuk dalam wilayah Desa Pananjung, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Untuk mendaki gunung ini anda dapat melalui jalur pendakian utamanya yaitu melalui air terjun Citiis.

Mendaki gunung ini pun tidak memerlukan waktu yang begitu lama. Hanya diperlukan waktu sekitar empat jam saja sehingga bisa ditempuh bolak-balik atau jika betah untuk berlama-lama anda bisa pula bermalam dengan mendirikan tenda.

Gunung Cikuray

Gunung Cikuray memiliki ketinggian 2.818 mdpl. Gunung Cikuray merupakan salah satu gunung yang terletak di selatan kota Garut, Jawa Barat. Dan lebih tepatnya berada di perbatasan kecamatan Bayongbong, Cikajang dan Dayeuh Manggung. Gunung Cikuray sendiri termasuk sebagai gunung yang tidak aktif dan identik dengan bentuknya yang menyerupai kerucut raksasa. Oleh sebab itu, berdasarkan karakteristik bentuknya tersebut sehingga di gunung yang satu ini sulit ditemukan mata air sepanjang perjalanan menuju puncak. Jalur pendakian gunung Cikuray sangat unik dan menantang. Trek yang terjal dan sulit menjadi tantangan tersendiri dalam pendakian gunung ini. Untuk mencapai puncak gunung ini dapat ditempuh dengan waktu kurang lebih 7-8 jam pendakian.

Kawah Di Gunung Papandayan

11 OBJEK WISATA adventure arung jeram Cikandang Garut

wisata yang dikhususkan untuk memacu adrenalin kita. Tempat wisata ini berupa arung jeram yang terdapat di sepanjang Sungai Cikandang dan Cimanuk.

12 OBJEK WISATA CURUG OROK

di Garut juga terdapat tempat wisata berupa curug atau air terjun. Curug Orog adalah tempat wisata di garut yang berlokasi di Desa Cikandang. Ketinggian air terjun di Curug Orog ini mencapai 45 meter. Saat liburan tiba banyak sekali wisatawan yang berkunjung ke tempat wisata yang indah ini

13 OBJEK WISATA PANTAI Pantai Rancabuaya

terletak di daerah garut selatan Pantai Rancabuaya merupakan termasuk dalam deretan pantai yang berhubungan dengan Samudera Indonesia, sehingga memiliki ombak yang cukup besar. Pemandangan di Pantai Rancabuaya inu juga bagus dan tak kalah dengan pantai lainnya di Indonesia. Hembusan angin dan deburan ombak menjadi pelegkap tempat wisata ini. Di lokasi wisata Pantai Rancabuaya, pengunjung dapat bermain di baebatauan karang dan di pasir pantai yang indah

14 OBJEK WISATA PANTAI Pantai Santolo

terletak di daerah garut selatan ,pantai yang terdapat atau berlokasi di Kecamatan Sikelet Kabupaten Garut. Tempat Wisata Pantai Santolo ini sangat ramai dikunjungi oleh wisatawan yang kebanyakan berasal dari kota besar . Mereka ingin menyaksikan pemandangan alam yang sangat indah beserta melepaskan lelah setelah sibuk

15 OBJEK WISATA PANTAI karang paranje

memiliki konfigurasi lahan datar dengan kemiringan yang landai serta stabilitas tanah dan daya serap tanah yang baik. Jenis material tanah pesisir pantai berupa pasir halus berwarna putih dan gugusan batu karang yang membantang di daerah pesisir pantai. Perairan pantai berwarna biru, dengan bau air dan temperatur yang normal, serta kemiringan dasar laut yang sedang. Pantai ini termasuk kedalam kategori pantai yang stabil karena tingkat abrasi yang kecil dan memiliki tinggi gelombang rata-rata sebesar 1-2 m. Rumput laut merupakan flora laut yang dominan, sedangkan fauna laut yang dominan adalah ikan kecil, kerang dan siput. Salah satu keindahan pantai Karang Paranje adalah pasir yang berwarna putih bersih dengan panjang tepi pantai lebih dari 2.000 meter dan lebar 100-200 meter. Untuk daerah tepi pantai flora dominannya adalah pandan bidur yang daunnya dapat dimanfaatkan sebagai bahan untuk membuat anyaman. Kualitas dan kebersihan lingkungan pantai tergolong baik

16 OBJEK WISATA PANTAI Pantai Cijeruk Indah

Pantai Cijeruk Indah merupakan sebuah pantai di Kabupaten Garut yang terdapat di Desa Sagara. Pantai Cijeruk Indah memiliki daya tarik pantai yang masih bersih, asri

17 OBJEK WISATA PANTAI SAYANG HEULANG

terletak di daerah garut selatan Bertetangga dengan pantai Santolo, ada pantai yang juga membuat Garut patut berbangga. Tinggal menyeberang sedikit, sudah bisa menemukan pantai Sayang Heulang, pantai kece yang gak kalah menarik dari pantai Santolo. Pantai ini memiliki dua tipe, yaitu pantai pasir dan pantai karang. Ombaknya yang besar dan relatif stabil juga menjadi daya tarik tersendiri. Pantai ini terletak di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut

18 OBJEK WISATA PANTAI MANULUSU

pantai ini memiliki bunga karang dan rumput laut yang tumbuh di sepanjang bibir pantai pada kedalaman tertentu sehingga di sebutlah sebagai taman pantai.

Tidak hanya bunga karang dan rumput laut saja, Pantai Taman Manalusu juga kaya dengan ikan hias. Ikan hias ini tidak perlu di cari jauh sampai ke tengah laut, ikan-ikan ini ada di sela-sela karang yang terhampar sepanjang pantai. Ikan-ikan ini terbawa gelombang pasang dan terjebak di karang-karang ketika air laut menyusut

terletak di daerah garut selatan Bertetangga dengan pantai Santolo, ada pantai yang juga membuat Garut patut berbangga. Tinggal menyeberang sedikit, sudah bisa menemukan pantai Sayang Heulang, pantai kece yang gak kalah menarik dari pantai Santolo. Pantai ini memiliki dua tipe, yaitu pantai pasir dan pantai karang. Ombaknya yang besar dan relatif stabil juga menjadi daya tarik tersendiri. Pantai ini terletak di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut

19 OBJEK WISATA PANTAI CIJAYANA

Pesona di pantai ini adalah pasir putih dan lanscape pantai-nya yang lurus landai.

Pantai ini mempunyai jenis material tanah berupa pasir halus dengan warna alami yaitu putih kecoklatan. Pantai Cijayana merupakan pantai yang memiliki tepi pantai yang sangat luas. Dengan lebar > 200 m dan panjang > 2000 m, serta pandan bidur sebagai flora dominan di tepi pantainya

20 OBJEK WISATA PANTAI GUNUNG GEDER

Pesona di pantai ini adalah pasir putih dan lanscape pantai-nya yang lurus landai.

21 OBJEK WISATA PANTAI KARANG GAJAH

di daerah Garut selatan terdapat berbagai obyek wisata pantai selatan yang tidak boleh di lewatkan salah satunya yang satu ini yaitu pantai karang gajah yang berlokasi di daerah sancang yang berbatasan dengan daerah kab tasik malaya,kenapa disebut karang gajah karena di pantai ini terdapat batu karang yang menyerupai gajah dan keindahan alamnya masih sangat asri

22 OBJEK WISATA HUTAN SANCANG (LEUWEUNG SANCANG )

Tepatnya di Desa Sancang Kecamatan Cibalong dan memiliki luas 2.157 ha.Belum termasuk cagar perairannya yang mencapai 1.150 ha. Sancang berbatasan dengan perkebunan karet milik perusahaan swasta, tanah milik masyarakat, yang tapal batasnya sepanjang 40 km. Cagar alam Leuweung Sancang secara umum berupa hutam alam. Sebagian hutannya menghadap Samudera Indonesia. Berdiri di bibir hutan, memungkinkan pengunjung leluasa menikmati luasnya laut yang tampak tak bertepi. Sungguh eksotis. Sementara bentangan ekosistem hutan tropis Sancang sanghat alami dengan keunikan tersendiri. Hutan Sancang sejauh ini masih rapat, padat. Bagi Anda yang senang suasana alam bebas, maka cagar alam ini jawabannya. Di sini keliaran hutan masih tersimpan Wilayah ini berada di ketinggian 0-3 m di at as permukaan taut, dan mempunyai konfigurasi umum tahan yang datar hanya terdapat tebing-tebing curam di sebagian pesisir pantai, khususnya di daerah sebelah timur yaitu wilayah Karang Gajah
berbagai jenis flora dan fauna, dan gugusan-gugusan batu yang menimbulkan panorama alam yang unik. Flora dominan yang terdapat di Hutan Sancang antara lain pohon ketapang, pohon bakau, tumbuhan Sorea, palahlar (dipterocarpus spee.div), serta jenis tumbuhan / flora pantai seperti agar-agar laut (gracilaria,SP1, rarnbu karang (afluda Mutica), paris (mycrophyllum bracilieneis), kades (gelidium lam) dan juga flora lain yang beragam jenisnya termasuk pohon meranti merah dan pohon Kaboa (dipteroearpus gracilis) yang langka. Sedangkan fauna yang dominan di hutan ini antara lain banteng (bos sonda/cus), macan tutul, monyet, lutung, burung merak (papo mut/eus), dan binatang umum lainnya.
Adapun batas alam dari hutan Sancang ini adalah sebagai berikut:
Utara : Perkebunan karet Mira-mare
Selatan : Samudra Indonesia
Timur : Sungai Cikaengan

Hutan Sancang yang merupakan salah satu cagar alam di Indonesia yang bertaraf Internasional

Hutan Sancang adalah hutan yang dilegendakan sebagai tempat tilem (tempat hilangnya) Prabu Siliwangi. Di hutan ini juga terdapat pohon Kaboa (mirip dengan pohon bakau/Mangrove) yang menurut kepercayaan setempat merupakan penjelmaan para prajurit Pajajaran yang setia kepada Prabu Siliwangi. Oleh karena itu hutan ini dipercaya sebagai hutan keramat yang memiliki daya magis bagi kalangan masyarakat lokal. Nama Sancang yang tersusun dari huruf-huruf SANCANG dipercaya memiliki arti khusus, yaitu :

– S mempunyai arti : Sasakala asal usul carita sesepuh urang-urang sadaya, yang berarti Hutan Sancang merupakan tempat asal usul nenek moyang kita semua.
– A rnempuilyai arti: Anu luhur tur ngahiang, yang berarti daerah Sancang adalah daerah keramat dan sejak zaman dahulu sudah dikenal.
– N mempunyai arti: Nyata sarta talapakuran tah ku aranjeun manusa, yang berarti Hutan Sancang adalah nyata dan pertu untuk dikaji oleh setiap manusia.
– C mempunyai arti: Cacandran carita sesepuh urang sadaya, yang berarti Sancang adalah asal usul cerita tentang nenek moyang kita semua.
– A yang kedua mempunyai arti : Aya nya carita Pasundan / Padjajaran, yang berarti asal-mula dari kerajaan Pasundan dan Padjajaran.
– N mempunyai arti: Negri Padjajaran tilas Siliwangi, yang berarti Hutan Sancang merupakan salah satu wilayah negeri Padjajaran peninggalan Siliwangi.
– G mempunyai arti: Goib di Sancang Pameungpeuk Garut, yang berarti Hutan Sancang mempunyai cerita gaib dan manusia harus mempercayai hal2 yang bersifat un logic (gaib) tidak hanya sekedar logic

23 OBJEK WISATA SITUS CIBURUY 

Situs Ciburuy yang terletak di Desa Pamalayan, Kecamatan Bayongbong, merupakan situs peninggalan jaman Prabu Siliwangi yang kemudian dilanjutkan oleh anaknya yaitu Prabu Kian Santang. Pada zaman dahulu tempat ini oleh Prabu Kian Santang digunakan sebagai arena pertarungan dengan jawara-jawara di pulau jawa. Awal mula tempat ini dijadikan tempat pertarungan karena pada suatu hari Prabu Kian Santang menemukan sebuah keris dan beliau mendapat amanat untuk menancapkannya pada sebuah batu sehingga dari batu tersebut keluarlah air, lalu beliau disuruh mengikatkan keris tersebut pada sorbannya lalu keris tersebut dihanyutkan hingga keris tersebut berhenti.
Di tempat keris berhenti tersebutlah Prabu Kian Santang akan mendapatkan lawannya. Pada suatu saat Prabu Kian Santang sedang mengadakan pertarungan di daerah tersebut tetapi tidak ada satupun lawannya yang dapat mengalahkan Prabu Kian Santang, hingga pada suatu saat datanglah utusan Sayyidina Ali yaitu H. Mustafa untuk melawan Prabu Kian Santang. Akhirnya Prabu Kian Santang dapat dikalahkan. Setelah Prabu Kian Santang dikalahkan, H Mustafa memberikan amanat kepada beliau untuk pergi ke Tanah Suci bertemu dengan Sayidina Ali dan setelah mempelajari dan masuk agama Islam senjata-senjata Prabu Kian Santang ditinggalkan di Ciburuy. Peninggalan sejarah yang terdapat di situs Ciburuy ini antara lain keris, bende (Ionceng yang terbuat dari perunggu), kujang (senjata Prabu Siliwangi), trisula, tombak, dan tulisan sunda kuno yang ditulis Prabu Kian Santang di atas daun nipah dan daun lontar. Masyarakat sekitar secara rutin mengadakan upacara pencucian keris yang dilaksanakan setiap 1 Muharam. Di kawasan situs Ciburuy juga terdapat larangan berupa pantangan dimana setiap hari jumat dan hari sabtu tidak boleh seorangpun memasuki kawasan Situs Ciburuy.

24 OBJEK WISATA ZIARAH MAKAM GODOG (NAPAK TILAS SEJARAH SYIAR ISLAM DI GARUT)

Kenapa Makam Godog di Garut Jawa Barat ini menjadi istimewa ? Tak lain karena makam Godog dipercaya sebagai makam /petilasan Prabu Kian Santang atau juga dikenal dengan Syekh Sunan Rohmat putra Prabu Siliwangi dari Kerajaan Pajajaran.( merupakan salah satu penyebar awal syiar islam di garut ) Lokasi makam Godog terdapat di lereng Gunung Karacak atau alamat lengkapnya di Desa Lebak agung Kecamatan karangpawitan Kabupaten Garut. pada bulan bulan tertentu banyak seklai dikunjungi oleh para peziarah.

read also

Loading

Share To

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply